JAKARTA, Narayamedia – Masyarakat kembali dihebohkan oleh rekaman video viral di media sosial saat Pemadam Kebakaran (Damkar) tengah mengusir sosok yang diduga hantu pocong. Video berdurasi lebih kurang 50 detik itu banyak diunggah akun media sosial itu. Dalam video, terekam penampakan benda wwarna putih tengah bergelantung di atas pohon di malam hari.
Tepat di bawah pohon, terdapat satu unit mobil Damkar dan dua personelnya sedang bersiap melakukan aktivitas. Tidak lama kemudian, dua personel yang berada di atas mobil langsung menyemprot air tepat ke arah benda putih menyerupai pocong yang bergelantungan di atas pohon itu.
Lalu, terlihat juga benda putih menyerupai hantu pocong itu ikut terdorong akibat kencangnya air yang disemprotkan dari Mobil Damkar itu. Tim Narayamedia.com mendapati unggahan video itu banyak dibagikan ulang akun media sosial Instagram dan TikTok.
Sayangnya, beberapa akun medsos yang ikut mengunggah video itu pun tak menyertakan informasi detail. Baik waktu peristiwa dan lokasi peristiwa terjadi. Namun, para pengunggah hanya menyertai sumber video yang diterima dari akun TikTok @sonistiawan.com.
Lalu, dari akun TikTok itu didapati video unggahan itu dilihat 6,4 juta pengguna dan dibagikan 177,2 ribu kali lebih. Kini, unggahan deskripsi ‘Laporan ngusir pocong kami terima wkwkw’ itu ikut dibanjiri komentar para netizen.
Sementara, sejumlah pengguna akun lainnya ikut berkomentar. “Setan diciptakan dari api, masuk akal,” tulis netizen, di kolom unggahan video itu dilihat Senin (18/8/2025). (*)